24 April 2025

Get In Touch

Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja

Gubernur ,Jawa Timur Khofifah Indar, Parawansa saat memimpin upacara Bulan K3 di halaman Kantor Disnakertras Jatim, Rabu (12/1/2022)
Gubernur ,Jawa Timur Khofifah Indar, Parawansa saat memimpin upacara Bulan K3 di halaman Kantor Disnakertras Jatim, Rabu (12/1/2022)

SURABAYA (Lenteratoday) – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, mendorong penguatan komitmen guna mewujudkan berbagai energi positif dan produktif dalam perlindungan tenaga kerja. Hal itu disampaikan saat memimpin upacara peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di halaman Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Timur, Rabu (12/1/2022).

Dalam kesempatan itu, Khofifah juga menandaskan bahwa Bulan K3 menjadi sangat strategis sebagai sebuah ikhtiar dalam memberikan keselamatan perlindungan dan menjaga kesematan tenaga kerja di negeri ini. Menjadi sesuatu yang utama dan harus diprioritaskan, sehingga sektor apapun yang menempel di anugrah ini semuanya harus memperhatian perlindungan keselamatan kesehatan tenaga kerja,” tandasnya.

Khofifah juga menandaskan bahwa bulan K3 ini mengingatkan pada semua termasuk dirinya bahwa memberikan perlindungan keselamatan kesehatan tenaga kerja menjadi bagian yang sangat strategis di lini manapun.

“Mudah mudahan satu bulan ini akan menjadi bagian dari menjagaan komitmen kita bersama. Karena ini bulan K3 mulai dari 12 Januari sampai 12 Februari nanti jajaran bagaimana memberikan pendampingan, pengawasan, pembinaan bagi seluruh sketor untuk betul-betul memperhatikan keselamatan dan kesehatan dari seuruh tenaga kerja, karyawan yang ada di lini masing-masing menjadi bagian yang sangat penting,” tandasnya.

Selain itu, Gubernur juga mengajak seluruh perusahaan di Jawa Timur untuk menjadikan aspek K3 sebagai isu penting di tengah dinamika era digitalisasi. Jangan sampai, era digital justu menjadikan hak-hak pekerja dan kesejahterannya tergerus.

"Saya mengimbau agar perusahaan-perusahaan di Jawa Timur bisa lebih serius dalam menerapkan K3. Hak-hak pekerja/buruh harus selalu menjadi pertimbangan  utama," ujarnya.

Khofifah yakin, dengan meningkatkan investasi K3, maka perusahaan akan menghasilkan kinerja dan produktivitas yang lebih baik. Budaya K3, tambah Khofifah, hendaknya menjadi salah satu value perusahaan.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut Khofifah juga menyerahkan penghargaan K3 kepada  perusahaan-perusahaan di Jawa Timur yang telah menerapkan K3. Pemberian Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi sekaligus motivasi dari Pemprov Jawa Timur untuk kepada Perusahaan dalam menerapkan Keselamatan dan Kesehatan Kerja sesuai dengan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1970 tentang “Keselamatan Kerja” dan Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2012 tentang “Penerapan Sistem Manajemen K3".

Adapun jumlah perusahaan yang menerima penghargaan K3 pada tahun 2022 ini sebanyak 805 (delapan ratus lima) penghargaan.  Penghargaan Pembina K3 terbaik diberikan kepada masing-masing Walikota Surabaya (134 perusahaan), Bupati Gresik (100 perusahaan), Bupati Pasuruan (63 perusahaan), Bupati Sidoarjo (59 perusahaan), Bupati Malang (55 perusahaan), Bupati Tuban (52 perusahaan) , Bupati Lamongan (42 perusahaan), Walikota Madiun (40 perusahaan), Bupati Mojokerto (34 perusahaan) dan Bupati Jombang (25 perusahaan).

Sedangkan kategori Zero Accident Award diberikan kepada 335 perusahaan. Kategori Sistem Manajemen K3 diberikan kepada 239 perusahaan. Kategori Program Pencegahan dan Penanggulangan HIV/AIDS (P2HIV-AIDS) diberikan kepada 49 Perusahaan. Kategori Program Pencegahan dan Penanggulangan COVID-19 (P2 COVID-19) diberikan kepada 170 Perusahaan. Dan ketegori Pemerduli K3 diberikan kepada 1 Orang.

Dalam Upacara Bulan K3 Nasional dan Pemberian Penghargaan K3 tersebut, Gubernur Khofifah juga turut menyerahkan secara simbolis Manfaat Program BPJS Ketenagakerjaan dan Beasiswa Pendidikan anak kepada 3 orang tenaga kerja. Selain itu juga dilakukan penyerahan bantuan bencana di Jawa Timur berupa dana sebesar Rp618 juta, serta bantuan masker sebanyak 100.000 buah dari DPD APINDO Jatim. (*)

Reporter : Lutfiyu Handi

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.