27 April 2025

Get In Touch

Mahasiswa Ubaya Tewas Saat Pelatihan di Gunung Penanggungan

Jasad korban saat diperiksa petugas Inafis Satreskrim Polres Mojokerto
Jasad korban saat diperiksa petugas Inafis Satreskrim Polres Mojokerto

MOJOKERTO (Lenteratoday) - Erfando Ilham Nainggolan (20), asal Bulak Banteng Madya GG. 7/66, Kelurahan Sidotopo Wetan, Kecamatan Kenjeran, Surabaya meninggal saat mengikuti kegiatan pendakian di Gunung Penanggungan, Desa Tamiajeng, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Minggu (23/1/2022) dini hari.

Korban yang merupakan Mahasiswa Fakultas Psikologi di Ubaya ini adalah satu dari dua belas peserta mahasiswa Pecinta Alam Universitas Surabaya (Ubaya) yang mengikuti pelatihan Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Surabaya (MAPAUS) Adventure Training. Kegiatan tersebut berlangsung 19-23 Januari 2022..

"Kita bersama korban dan rombongan usai melaksanakan pelatihan hendak balik pulang, namun saat diperjalanan tiba-tiba tubuh korban terpeleset dan entah tubuhnya terbentur apa hingga korban tak sadarkan diri," ungkap salah satu temannya.

Dari keterangan beberapa saksi, beberapa teman berusaha menolong korban dengan cara dibopong. Karena curah hujan, mereka harus istirahat sebentar untuk selanjutnya meneruskan perjalanan pulang.

"Karena kuwalahan untuk bisa membantu tubuh korban yang dalam keadaan kesakitan, kita minta bantuan petugas yang berada di Pos Tamiajeng. Saat petugas datang untuk memberikan pertolongan kepada korban, diketahui ternyata korban sudah menghembuskan nafas terakhirnya," pungkas salah satu teman korban.

Sementara itu, Kapolsek Trawas, AKP. Didit membenarkan adanya korban pendaki gunung dari Mahasiswa Ubaya yang meninggal. Tubuh korban dievakuasi oleh Tim SAR dibawa ke Puskesmas Trawas.

"Dari hasil pemeriksaan sementara, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Selanjutnya, jasad korban dibawa ke kamar jenasah RSUD. dr Soekandar, Mojosari guna mendapatkan visum dalam. Saat ini kita juga masih meminta keterangan beberapa saksi terkait kejadian tersebut. Untuk penyebab kematian korban, kasusnya masih didalami pihak Satreskrim Polres Mojokerto," pungkas Didit. (*)

Reporter : Wisnu Joedha

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.