20 April 2025

Get In Touch

Belajar di Rumah Tidak Mengurangi Substansi Pembelajaran

Belajar di Rumah Tidak Mengurangi Substansi Pembelajaran

Sidoarjo - Beragam cara ditempuh oleh para guru agar seluruh materi dalam kegiatan belajar-mengajar tetap dapat dimanfaatkan oleh anak didiknya sekalipun tanpa harus bertatap muka di ruang kelas.

Abdul Muhaimin, salah satu guru di sekolah dasar mengirimkan videonya kepada setiap orang tua murid. Hal itu dilakukan agar anak didiknya tetap bisa belajar di rumah pasca sekolah diliburkan akibat merebaknya wabah virus corona. Meski tanpa kehadiran para siswa proses belajar mengajar tetap berjalan seperti biasanya.

Shofiani, Kepala Homeschooling Melati Indonesia mengaku tetap semangat untuk membuat materi yang diupload diaplikasi Melati online. "Tetap semangat meski anak - anak belajar di rumah dengan sistem online. sudah terbiasa Melati Indonesia sudah setahun menjalan sistem Daring (dalam jaringan) kebetulan hari ini UTS, tetap kita jalani tanpa ada kendala," ungkap Shofi.

Tak hanya para guru yang disibukkan dengan proses kegiatan mengajar bagi para siswa siswinya, para wali murid yang sehari hari disibukan dengan tugas rumah tangga kini ditambah dengan mendidik anak secara formal layaknya para guru disekolah

Kendati demikian, Rike ibu rumah tangga sekaligus wali murid dari 2 anaknya mengakui materi pelajaran yang disampaikannya melalui Aplikasi online tidak mengurangi subtansi pembelajaran.

"Tetap seperti biasanya meski online tidak mengurangi subtasi belajar, karena belajar bisa di mana saja kapan saja," jelas Rike kepada lenteratoday.com, Senin (23/3/2020).

kendati demikian, Guru maupun wali murid berharap penyebaran virus corona dapat segera teratasi dan semua terbebas dari wabah virus tersebut. Sehingga dunia pendidikan dan proses belajar mengajar dapat kembali kondusif dan berjalan seperti biasanya. (Pin)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.