Keikutsertaan Kota Kediri di Inacraft 2022 Happy Ending, Produk Laris Diborong Pengunjung

KEDIRI (Lenteratoday)-Keikutsertaan Kota Kediri di pameran International Handicraft Trade (Inacraft) 2022 di Jakarta happy ending. Jelang berakhirnya pameran, Minggu (27/3/2022), produk yang ada di stan laris manis dibeli oleh para pengunjung, bahkan sebagian varian telah habis sebelum pameran berakhir.
"Alhamdulillah pengunjung sangat antusias mampir ke stan kami, selain membeli mereka juga mau baca-baca buku tentang tenun ikat, juga lihat sertifikat HAKI yang kami pajang di pameran," ujar Harul, pemilik merk Sempurna 2, yang bertugas menjaga stan Pemkot Kediri, Sabtu (26/3/2022).
"Selain banyak terjual di lokasi pameran, saya sendiri juga mendapat orderan dari Bank Indonesia. Kemarin juga ada perwakilan dari Kementerian Perdagangan yang tertarik untuk bekerja sama dengan kami. Mereka tertarik setelah membaca buku Tenun Ikat Kediri - Menjalin Harmoni, Menjaga Tradisi," tambah Erwin, perajin dari Tenun Bandoel Kediri.
Ketua Dekranasda Kota Kediri sekaligus istri Walikota Kediri Ferry Silviana Feronica mengaku ikut bahagia dengan testimoni para perajin yang berjaga di stan Pemkot Kediri pada Inacraft 2022. "Kita bersyukur atas pencapaian ini, namun sekali lagi saya berpesan jangan cepat puas. Masih panjang perjuangan kita mengangkat tenun ikat Kota Kediri ini agar bisa benar-benar dihargai publik. Tujuan kita jangka panjang dan ini butuh banyak dukungan dari semua pihak," harap Bunda Fey.
Beberapa produk kriya selain tenun ikat di stan Pemkot Kediri juga tak kalah ramai, seperti kerajinan berbahan bambu dan kayu produksi Arteri Craft, TBLZ Leather, hingga Adia Bag yang memadukan kulit dan kain tenun juga banyak mendapatkan apresiasi pembeli. (*)
Reporter: Gatot Sunarko | Editor: Widyawati