22 April 2025

Get In Touch

Gudang di Bojonegoro Diamuk Api, Sekitar 10 Ton Tembakau Hangus

Kebakaran gudang tembakau di Dusun Karangturi, Desa Sidobandung RT 042 RW 004, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Sabtu (7/05/2022). (Foto-istimewa)
Kebakaran gudang tembakau di Dusun Karangturi, Desa Sidobandung RT 042 RW 004, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Sabtu (7/05/2022). (Foto-istimewa)

BOJONEGORO (Lenteratoday)- Tumpukan tembakau kemasan di dalam gudang milik Agus Fatkur Rohman, di Dusun Karangturi, Desa Sidobandung RT 042 RW 004, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Sabtu (7/5/2022) pukul 08.15 WIB. Setidaknya 10 ton tembakau hangus diamuk api. Total kerugian material pun diperkirakan mencapai Rp 100 juta.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Sementara, penyebab kebakaran diduga berasal dari tumpukan tembakau yang sudah waktunya dibalik namun belum dibalik, sehingga suhunya naik (panas) dan menimbulkan bara api, yang akhirnya membakar tumpukan tembakau tersebut.

Peristiwa kebakaran ini merupakan yang kedua kali yang menimpa gudang tembakau tersebut.Sebelumnya, pada Rabu (4/3/2020) lalu, kebakaran hebat juga menimpa gudang tersebut. Bahkan saat itu petugas pemadam kebakaran sempat kewalahan untuk memadamkan kobaran api yang membakar gudang tersebut.

Informasi dari Kepala Bidang (Kabid) Pemadaman dan Penyelamatan, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro, Ahmad Adi Winarto, bahwa kebakaran diperkirakan mulai terjadi pukul 08.15 WIB, dan Dinas Damkar Pos Bojonegoro Kota menerima laporan pada pukul 08.23 WIB.

Menurutnya, setelah menerima laporan pihaknya segera mengirimkan 4 unit mobil pemadam kebakaran dan dibantu 2 unit mobil water supplay dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro berikut 23 personel.

"Petugas tiba di lokasi pukul 08.42 WIB, dan api benar-benar dapat dipadamkan pada pukul 11.00 WIB," kata Adi Winarto.

Adi Winarto menjlaskan bahwa dalam kejadian tersebut setidaknya 10 ton tembakau kering hangus terbakar. Sementara sebanyak 40 ton tembakau kering yang ada di gudang tersebut berhasil diselamatkan."Korban jiwa nihil. Kerugian material ditaksir sebesar 100 juta rupiah," kata Adi Winarto. (*)

Reporter: Asepta Yoga Permana /Editor:widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.