21 April 2025

Get In Touch

Sudah 1.646 WBP ‘Dirumahkan’, Mereka Sudah Dibekali Keahlian

Sudah 1.646 WBP ‘Dirumahkan’, Mereka Sudah Dibekali Keahlian

Surabaya – Hingga hari ini, Jumat (3/4/2020) pukul 10.00 WIB, sebanyak 1.646 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) telah ‘dirumahkan’ pihak lapas/rutan di Jatim. Meski demikian, masyarakat tak perlu khawatir karena mereka telah dibekali dengan berbagai keahlian untuk bertahan hidup dan kembali ke jalan yang benar.

Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Jatim, Pargiyono mengungkapkan bahwa selama ini pihak lapas/rutan di Jatim telah memiliki program pembinaan kemandirian maupun kepribadian. Melalui program ‘Lapas Industri: One Prison, One Product’, setiap lapas/ rutan telah memiliki berbagai bentuk pembinaan kemandirian.

“Pembinaan kemandirian telah kami gencarkan sejak beberapa tahun terakhir dengan menggandeng pihak swasta maupun instansi lain memberikan keahlian mebelair, pertukangan, memasak dan masih banyak lagi,” ujarnya.

Selain itu, mereka juga dibekali dengan peningkatan kepribadian. Diantaranya melalui program ‘Masuk Napi, Keluar Santri, Di Rumah Jadi Guru Ngaji’. Terkait dengan program ini seluruh lapas/rutan menggandeng pondok pesantren guna membukan kelas pengajian agama di masjid masing-masing. “Sudah ribuan santri yang kami wisuda sejak 2018 lalu,” terangnya.

Selain itu, Pargiyono kembali menekankan bahwa WBP yang mendapatkan hak asimilasi dan integrasi tidak benar-benar bebas. Mekanisme pengawasannya akan melibatkan Bapas. Sehingga, mereka tetap diawasi oleh tim pengawas dari Balai Pemasyarakatan. Kalapas harus berkoordinasi dengan kepala Bapas dan Kepala Kejari. Peran Pembimbing Kemasyarakatan akan dioptimalkan untuk memastikan bahwa WBP tetap berada di rumah.

“Ada syarat-syarat tertentu sesuai Permenkumham Nomor 10 Tahun 2020 dan jika dilanggar, mereka harus kembali lagi ke lapas/ rutan,” tutupnya (ufi/ist).

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.