20 April 2025

Get In Touch

HUT ke-34 GOW Kota Kediri, Bunda Fey: GOW Makin Tua Makin Berisi

Farry Silviana Abu Bakar, Ketua Dewan Penasihat Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Kediri menyerahkan plakat kepada 27 ketua organisasi wanita yang tergabung dalam GOW Kota Kediri.
Farry Silviana Abu Bakar, Ketua Dewan Penasihat Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Kediri menyerahkan plakat kepada 27 ketua organisasi wanita yang tergabung dalam GOW Kota Kediri.

KEDIRI(Lenteratoday)-Ketua Dewan Penasihat Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Kediri Ferry Silviana Abu Bakar memberikan arahan saat kegiatan Hari Ulang Tahun ke-34 GOW di Ruang Joyoboyo Balaikota Kediri, Senin (10/7/2023).

"Dirgahayu ke-34 GOW. Luar biasa GOW ini makin tua makin berisi. Sekian banyak anggota yang sudah tergabung di GOW ini berapa banyak wanita yang sudah ternaungi melalui gerakan organisasi wanita yang ada di Kota Kediri," ujar Bunda Fey, sapaan akrab Ferry Silviana Abu Bakar.

Pada kesempatan ini Ferry Silviana Abu Bakar juga mengungkapkan GOW Kota Kediri semakin baik dan kegiatan yang dilakukan begitu bermanfaat seperti saat melakukan kunjungan ke tempat pembuangan akhir.

"Kegiatan ini bagus ibu-ibu karena kita organisasi wanita, diakui atau tidak, disadari atau tidak kita sebagai ibu rumah tangga juga salah satu produsen sampah," imbuhnya.

Lebih lanjut, Bunda Fey menuturkan kegiatan yang dilakukan GOW Kota Kediri kunjungan ke TPA sangat bagus. Sampah-sampah di TPA juga berasal dari kegiatan atau aktivitas manusia. Oleh karena itu, ibu-ibu yang hadir di sini juga sebagai motor penggerak di organisasi diharapkan meminimalisir produksi sampah saat melakukan kegiatan.

Pada kesempatan ini juga diserahkan plakat dari GOW Kota Kediri kepada 27 ketua organisasi wanita yang tergabung dalam GOW Kota Kediri. Turut hadir dalam acara ini Ketua GOW Kota Kediri Novita Bagus Alit dan anggota GOW Kota Kediri.(*)

Reporter: Gatot Sunarko/ Editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.