21 April 2025

Get In Touch

Pasien Positif Covid-19 Mojokerto Raya 66 Orang

Pasien Positif Covid-19 Mojokerto Raya 66 Orang

Mojokerto - Pasien positif Covid-19 di wilayah Kota dan Kabupaten Mojokerto (Mojokerto Raya) terus bertambah. Data yang diperoleh dari dua wilayah tersebut per 4 Juni 2020 menyebutkan sebanyak 66 orang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Kota Mojokerto, Gaguk Tri Prasetyo mengatakan, dari data laporan yang diperoleh diketahui per tanggal 4 Juni terdapat penambahan jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 menjadi 18 orang. Pasien yang hasil uji swebnya keluar pada tanggal 4 Juni bertambah 3 orang pasien diantaranya pada urutan 16, perempuan inisial L (49), karyawan swasta warga Kelurahan Miji, Kecamatan Kranggan. Dia memiliki riwayat perjalanan dari Kabupaten Sidoarjo (kerja dan tinggal di rumah kos).

Pasien positif urutan 17, perempuan, PNS inisial F (44) warga Kelurahan Meri, Kecamatan Kranggan. Selanjutnya, pasien positif urutan 18 yakni, seorang laki-laki berprofesi sebagai pedagang inisial ID (36) warga Kelurahan Pulorejo, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto. Dia memiliki gejala batuk, pilek, demam dan pusing. 

"Kita tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Mojokerto begitu mendapatkan data laporan langsung mengambil tindakan melakukan tracing ke area lingkungan sekitar ketiga pasien dan segera melakukan tindakan rapid tes ke orang-orang yang pernah komunikasi kontak langsung terhadap ketiga pasien tersebut," ungkap Gaguk.

Sementara itu, juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mojokerto, Ardi Sepdianto mengatakan, di wilayah Kabupaten Mojokerto data laporan pasien positif Covid-19 yang diperoleh per tanggal 4 Juni 2020 bertambah 5 orang. Jadi total jumlah orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 menjadi 48 orang pasien.

Tambahan 5 orang pasien terkonfirmasi positif Covid-19 diantaranya, seorang laki-laki inisial S (83) warga Desa Pohkecik, Kecamatan Dlanggu yang awalnya tercatat sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dengan hasil diagnose sakit radang paru-paru. Setelah dilakukan uji sweb terhadap yang bersangkutan, hasilnya positif. Pasien positif Covid-19.

Kemudian, seorang perempuan inisial S (55), pedagang di pasar Sawahan Bangsal warga Desa Jumeneng, Kecamatan Mojoanyar. Dia tercatat sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan menjalani isolasi di RSUD dr. Wahidin Sudirohusada, Kota Mojokerto, dengan gejala sakit diare dan muntah-muntah. Setelah dilakukan uji sweb pada 2 Juni 2020, hasilnya keluar terkonfirmasi positif Covid-19.

Lagi, seorang laki-laki beraktifitas sebagai tukang sepatu inisial N (58) warga Desa Sidoharjo, Kecamatan Gedeg. Dia memiliki riwayat kesehatan mengeluh nyeri abdomen. Selanjutnya tercatat sebagai pasien positif Covid-19 urutan 47 yakni, seorang ibu rumah tangga inisial WA (38) warga Desa Mojojajar, Kecamatan Kemlagi. Pasien ini sempat menjalani isolasi mandiri di rumahnya dan saat ini menjalani isolasi di ruang isolasi RSUD dr. Sokandar, Mojosari. Setelah hasil swebnya dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Pasien positif Covid-19 urutan 48 yakni, seorang laki-laki inisial A (57) warga Kecamatan Sooko. 

"Untuk kronologi riwayat perjalanan dan dari mana pasien A tertular Covid-19, tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mojokerto masih melakukan tracing. Saat ini pasien menjalani isolasi di RSUD dr. Wahidin Sudirohusada, Kota Mojokerto," pungkas Ardi.

Dengan adanya tambahan pasien positif Covid-19 di wilayah Mojokerto Raya, dari data yang terpantau, jumlah total pasien terkonfirmasi positif Covid-19 menjadi 66 orang pasien. 18 pasien positif wilayah Kota Mojokerto dengan rincian 15 pasien masih dalam perawatan, 2 pasien dinyatakan sembuh dan 1 pasien dilaporkan meninggal dunia. Sementara untuk wilayah Kabupaten Mojokerto sebanyak 48 pasien positif dengan rincian 41 pasien masih menjalani perawatan, 5 pasien dinyatakan sembuh dan 2 pasien dilaporkan meninggal dunia. (Joe)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.