05 April 2025

Get In Touch

Demokrat Jatim Salurkan 1.500 Paket Bantuan Kemanusiaan untuk Masyarakat Bawean

Penyaluran 1.500 bantuan kemanusiaan Partai Demokrat untuk masyarakat di Pulau Bawean.
Penyaluran 1.500 bantuan kemanusiaan Partai Demokrat untuk masyarakat di Pulau Bawean.

SURABAYA (Lenteratoday) - Partai Demokrat Jawa Timur mengirim 1.500 paket bantuan kemanusian untuk masyarakat terdampak bencana gempa di Pulau Bawean.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Demokrat Jawa Timur, Samwil menyatakan sebanyak 1500 paket bantuan kemanusiaan, secara khusus disalurkan oleh untuk membantu percepatan pemulihan kondisi masyarakat khususnya jelang Idul Fitri 1445 H.

"Dampak bencana gempa beberapa waktu lalu, masih terasa sampai sekarang bagi masyarakat Bawean. Kondisi Bawean belum pulih sepenuhnya, penyaluran ini merupakan tindakan dari kami untuk masyarakat Bawean," ujarnya, Selasa(09/04/2024).

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi A DPRD Jatim tersebut menjelaskan bahwa kegiatan itu merupakan arahan langsung dari Ketua Umum (Ketum) Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk merespons segala hal yang berkaitan dengan aspek kemanusiaan.

"Ketum AHY selalu berpesan kepada seluruh kadernya untuk selalu tanggap terhadap kemanusiaan, kegiatan ini merupakan bentuk sikap tanggap kami terhadap kemanusiaan dengan membantu masyarakat Bawean yang membutuhkan," jelasnya.

Samwil menuturkan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dan bersinergi dengan pihak terkait untuk terus memantau kegiatan penanganan dan keadaan masyarakat pasca bencana di Pulau Bawean.

"Kita akan kawal terus proses pemulihan pasca bencana gempa dengan dampaknya, ini dimaksudkan agar masyarakat Bawean akan selalu merasa aman mengingat kondisi mereka belum sepenuhnya pulih," pungkasnya.

Reporter: Pradhita (mg)/Editor:Ais

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.