16 April 2025

Get In Touch

Polres Blitar Salurkan Bantuan Obat dari Kapolda ke Penderita Positif Corona

Polres Blitar Salurkan Bantuan Obat dari Kapolda ke Penderita Positif Corona

Blitar - Polres Blitar menyalurkan bantuan obat China Lianhua dan ramuan herbal untuk penderita positif Virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Blitar.

Kapolres Blitar, AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya mengatakan jika pihaknya telah menyalurkan bantuan obat China Lianhua dan ramuan rempah herbal dari Kapolda Jatim untuk orang yang positif Corona.

"Bantuan ini khusus diberikan kepada jajaran polres, yang memiliki kasus positif Corona," ujar AKBP Fanani, Kamis (23/7/2020).

Alasan Kapolda Jatim memberikan bantuan obat dan ramuan rempah herbal ini, karena prihatin dengan bertambahnya kasus positif Covid-19 di beberapa daerah termasuk Kabupaten Blitar. "Maka kami dikirimkan bantuan obat Lianhua dan ramuan rempah herbal, yang sudah terbukti manjur di Wuhan China," jelas AKBP Fanani.

Bantuan obat china Lianhua berbentuk kapsul dan diminum 3x4 kapsul sehari tersebut, sebanyak 251 box. Sedangkan obat ramuan rampah herbal, yang harus direbus dengan air sebanyak 200 bungkus.

Obat ini sudah diberikan ke orang positif Corona yang isolasi mandiri di Gedung Local Education Center (LEC) Kecamatan Garum, juga terbukti bisa mempercepat kesembuhannya. "Dari 15 orang yang diisolasi, 10 orang sembuh dan sudah dipulangkan tadi siang. Tinggal tersisa ada 5 orang, yang baru mulai minum obatnya," ungkap perwira dengan dua melati di pundak ini.

Sementara, yang di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, ada 21 orang positif Covid-19 yang diberikan bantuan obat dan ramuan rempah herbal tersebut. "Jadi bantuan ini kita salurkan sesuai dengan jumlah orang yang positif Covid-19," tandasnya.

Saat ini sesuai data Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Blitar, memang seriap hari terjadi penambahan kasus positif corona. Sampai Kamis(23/7/2020) terdata ODP 1.059 orang, PDP 113 orang dan terkonfirmasi positif 98 orang. Belum termasuk tambahan 30 orang nakes, dari RSUD Ngudi Waluyo Wlingi.

Ditambahkan AKBP Fanani dengan adanya bantuan obat Lianhua dan ramuan rempah herbal ini, bisa membantu mempercepart kesembuhan pasien positif Covid-19. "Sehingga menekan angka kasus positif, untuk merubah zona Kabupaten Blitar dari orange menjadi zona hijau," imbuhnya. (ais)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.