20 April 2025

Get In Touch

DPRD Jadi Mitra Strategis Pemkot Wujudkan Palangka Raya Jadi Kota Maju

Sekretaris Komisi II DPRD Kota Palangka Raya, Sumadi
Sekretaris Komisi II DPRD Kota Palangka Raya, Sumadi

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) –Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPRD Kota Palangka Raya periode 2024-2029 telah terbentuk.

Sejalan dengan itu proyek-proyek pembangunan di Kota Palangka diharapkan tetap berjalan secara berkesinambungan.

Sebagaimana disampaikan Sekretaris Komisi II DPRD Kota Palangka Raya, Sumadi, yang berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan infrastruktur yang sudah dijalankan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya.

"Meskipun masyarakat sudah merasa cukup puas dengan perkembangan infrastruktur di Kota Palangka Raya, namun perlu terus ditingkatkan kualitasnya," papar Sumadi, Kamis (24/10/2024).

DPRD Palangka Raya bertekad akan menjadi mitra strategis Pemkot untuk mewujudkan Palangka Raya menjadi kota yang maju dan ramah lingkungan, serta mampu menjawab kebutuhan masyarakat.

Komitmen ini sejalan dengan aspirasi masyarakat yang menginginkan pembangunan yang lebih merata dan berkelanjutan di setiap sektor.

Ia melanjutkan, salah satu sektor utama yang menjadi perhatian Komisi II DPRD Kota Palangka Raya yaitu pembangunan sistem drainase yang ada di wilayah Kota Palangka Raya.

Sumadi menilai jika pembangunan drainase di wilayah Kota Palangka Raya sudah cukup baik dan memberikan dampak yang signifikan bagi warga setempat. Namun di satu sisi masih perlu dilakukan peningkatkan sistem drainase agar semakin optimal.

"Fokus pembangunan ke depannya akan lebih diarahkan pada pembangunan infrastruktur sekunder, termasuk upaya pengembangan sistem drainase yang lebih luas," jelasnya.

Sumadi menambahkan, pihaknya akan memastikan infrastruktur dasar akan terus berkembang serta mampu mengantisipasi berbagai tantangan lingkungan.

Reporter: Novita|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.