20 April 2025

Get In Touch

Diduga Limbah, Aliran Sungai Sumput Sidoarjo Berbusa

Diduga Limbah, Aliran Sungai Sumput Sidoarjo Berbusa

Sidoarjo - Aliran Sungai Dam Bendungan di Desa Sumput, Kecamatan Sidoarjo dipenuhi busa seperti salju, Sabtu (18/01/2020). Diperkirakan kodisi itu sejak Jumat (17/1/2020) malam.

"Air yang berbusa ini terjadi sekitar pukul 22.00 WIB malem mas,"Kata Hafid 47) salah satu warga RT 4 RW 2 Desa Sumput kepada lenteratoday.com.

Hafid mengatakan selain mengeluarkan busa tebal seperti salju, sungai itu juga mengeluarkan bau tidak sedap. Ia juga menambahkan, fenomena air berbusa ini sudah sering terjadi, namun kali ini yang paling parah. Hingga buihnya sangat tebal serta warna airnya terlihat kuning.

"Kali ini yang paling parah, Padahal Sungai Dam ini menjadi tempat mancing warga desa, bahkan dari luar desa juga banyak yang mancing disini," ucapnya.

Meski tidak mengganggu secara langsung kepada warga sekitar, namun busa-busa ini dikhawatirkan akan mengganggu ekosistem sungai karena diduga berasal dari limbah. “Warga banyak yang was-was busa itu muncul karena adanya pembuangan limbah dari pabrik,” keluhnya.

Sampai informasi ini diturunkan belum ada keterangan resmi di pihak terkait, tentang penyebab aliran air sungai yang berbusa. (pin)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.