
Sidoarjo – Pasca OTT KPK terhadap Bupati Sidoarjo Saiful Ilah dan beberapa ASN dilingkungan Pemkab Sidoarjo menyisakan kekosongan jabatan di Dinas Pekerjaan Umum, Bina Marga, dan Sumber Daya Air Kabupaten Sidoarjo dan sejumlah jabatan lainnya.
Diketahui beberapa waktu lalu Plt Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifudin menyampaikan akan menyelesaikan polimik yang ada yaitu terkait RSUD barat dan kekosongan ASN. Kali ini, dia menyampaikan kekosongan jabatan tersebut akan segera diisi sehingga setiap program-program untuk tahun anggaran 2020 tetap berjalan dengan baik.
“Untuk jabatan yang masih kosong akan kami isi, nanti juga saya akan berkunjung pada proyek yang belum selesai itu, seperti di porong. Kalau yang di wisma atlit sudah selesai 100 persen, tapi menang tahapannya tidak langsung selesai tahun kemarin (2019). Tahun 2020 akan di selesaikan," Kata Nur Ahmad Syaifudin saat ditemui di Ruang paripuran DPRD Sidaorjo, Sabtu (18/01/2020).
Cak Nur berharap agar lelang pengadaan dapat dilakukan segera. “Saya berharap lelang-lelang itu segera dilakukan," ucapnya.
Politisi asal Waru itu juga berharap dengan kebersamaan yang ada semuanya akan berjalan dengan baik. “InsyaAlah dengan kebersamaan pembangunan Sidoarjo akan berjalan sesuai dengan apa yang direncanakan,” ungkap cak nur. (pin)