
BATU (Lenteratoday) - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Batu menggelar Halal Bihalal 1442H bersama seluruh DWP se-Kota Batu secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Rabu (09/06/2021).
Dihadiri oleh Walikota Batu, Dewanti Rumpoko, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Batu, MD. Furqon, serta DWP se-Kota Batu.
Dalam sambutannya, Ketua DWP Kota Batu, Qurotu Aini Zadim menjelaskan bahwa karena pandemic, pertemuan DWP bisa dilaksanakan secara virtual. Beliau kemudian berpesan untuk menggunakan teknologi untuk hal-hal yang bermanfaat, salah satunya untuk belajar menjadi lebih baik.
Sementara itu, Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko dalam sambutannya menjelaskan bahwa kita harus cepat beradaptasi dengan keadaan. Salah satunya dengan menggunakan Smartphone sebagai sarana untuk belajar menjadi lebih baik.
“Smartphone hanyalah alat, tergantung tujuan dan penggunaannya, para ibu Dharma Wanita juga harus bisa menggunakannya dengan bijak,” tutur Dewanti.
Selain itu, Dewanti juga berpesan untuk membiasakan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari, agar dapat melindungi diri dan orang lain dari penyakit.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan tausiyah dari Prof Ahmad Muzadi M.Ag yang menjelaskan, posisi DWP yang luar biasa di masyarakat dari sudut pandang agama. “Setiap laki-laki sukses, ada perempuan luhur dan hebat di baliknya,” ujar beliau.(ree)