18 April 2025

Get In Touch

Ini Pesan IKA UA Terhadap 1.287 Wisudawan

Ini Pesan IKA UA Terhadap 1.287 Wisudawan

Surabaya - Sebanyak 1.287 mahasiswa yang berasal dari14 Fakultas dan Sekolah Pasca Sarjana Universitas Airlangga (Unair) Surabayamenjani wisuda periode Maret 2020, Sabtu (7/3/20).  Dalam yang berlangsungdi Airlangga Convention Center (ACC) itu mereka diminta untuk lebih inovatifdan mampu menerapkan ilmu yang telah diterima semasa kuliah.

Hal itu disampaikan Hj. Harlistyati, S.H.,M.Si., saat memberikan sambutan selaku perwakilan pengurus pusat ikatan alumniUNAIR (IKA UA). Dalam kesempatan itu, Sekretaris Daerah Kota Mojokerto tersebutberpesan kepada para wisudawan agar dapat menerapkan ilmu yang telah diterimasemasa kuliah.

“Wisudawan dapat menerapkan ilmu yangtelah diterima dan membanggakan almamater juga keluarga, meneruskan kembali kejenjang berikutnya atau menerapkan kepada masyarakat,” tuturnya.

Dalam sambutannya, juga mengajak parawisudawan untuk berguru dengan orang yang ahli dibidangnya dan mencarikomunitas yang produktif serta memiliki pengaruh positif. Tidak hanya itu,sambungnya, diharapkan wisudawan dimanapun berada untuk turut serta berkiprahdan aktif melalui cabang IKA UA di wilayahnya.

Menurutnya, di era revolusi yang didasaridengan teknologi digital, wisudawan ditekankan menjadi wisudawan yang  berjiwa pancasila, berbudi luhur dan siapmengabdi dimanapun berada. Serta dituntut inovatif dan kreatif dengan adanya dayasaing yang hebat di era global.

Selain sambutan, Hj. Harlistyati secarasimbolis menyerahkan kartu anggota alumni kepada Muram Yando, selaku wakil darialumni.

Dalam kesempatan yang sama, wisudawan dariFakultas Ilmu Budaya Muram Yando menuturkan, Universitas Airlangga dengan motto Excellence With Morality telah mengajarkan pentingnya penyelarasanintelektual dengan kepribadian sebagai seorang mahasiswa.

Wisudawan yang menerima beasiswa afirmasiADIK PAPUA tersebut mengungkapkan bahwa periode pasca kampus merupakanmedan yang berikutnya harus dilalui. Perlu disadari bahwa, sambungnya, wisudaini bukanlah akhir dari perjuangan, melainkan merupakan awal dari perjuanganyang sesungguhnya.

“Oleh karenanya, mari bersama-samamerapatkan berisan dan menebar ilmu yang telah kita perjuangkan selama inikepada sesama dan semoga kita bisa menjadi pribadi yang sukses dan bermanfaatbagi bangsa dan negara,” terangnya.(ist/ufi)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.