22 April 2025

Get In Touch

Akses Ke Surabaya Barat Makin Mudah, Pembangunan Box Culvert Manukan-Sememi Telah Selesai

default
default

Surabaya- Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini meresmikan boxculvert Manukan-Sememi bersama Forpimda Kota Surabaya, Selasa (18/8/2020).Peresmian ini mempermudah akses ke kawasan Surabaya Barat makin mudah.

Wali Kota Risma mengatakan box culvert sisi Manukan-Sememimerupakan ruas krusial karena memang di kawasan tersebut sering macet. Namun,saat ini sudah mulai lancar di kawasan itu karena sudah kelar, apalagi boxculvert itu fungsinya menjadi saluran dan arus lalu lintas. “Jadi, inikesempatan bagi Bapak dan Ibu sekalian untuk meningkatkan perekonomiankeluarga,” kata Wali Kota Risma.

Menurutnya, sebetulnya saluran itu merupakan saluran pusat,tapi karena sudah dua tahun tidak dikerjakan atau tidak dilanjutkan proyeknya,akhirnya dikerjakan oleh Pemkot Surabaya. Nantinya, jalur tersebut akan terusdibangun hingga tembus di fly over JLLB. “Jadi, kawasan ini sekarang bukanpinggiran dan anak-anak sekarang kalian bukan anak pinggiran, tapi anak tengahkota, kalau sudah begitu, maka harus rajin sekolah supaya pintar,” kata dia.

Apalagi, nanti akses jalan ini akan menjadi salah satu aksesuntuk piala dunia, karena nanti aksesnya bisa melalui jalan ini atau melaluitol. Oleh karena itu, Wali Kota Risma berharap kesempatan ini bisa digunakanutuk meningkatkan ekonomi keluarga, karena jalan ini dibangun dengan tujuanuntuk mensejahterakan warga di kawasan itu.

“Saya ingin jalan ini bisa bermanfaat bagi perekonomianpanjenengan semuanya. Nah, kalau sudah perekonomiannya meningkat, maka sayaberharap anak-anak disekolahkan untuk mewujudkan cita-citanya. Tolongkonsentrasi supaya mereka berhasil,” kata dia.

Bahkan, ia meminta supaya mereka tidak enak-enakan. Sebab,apabila enak-enakan dan tidak memikirkan pendidikan anak-anak, bukan tidakmungkin Indonesia akan dijajah kembali, salah satu caranya dengan membuattergantung pada produk mereka. “Kalau kita dijajah kembali, berarti tidak adagunanya saya bangun jalan ini. Padahal ini sangat berat sekali. Bahkan kitajuga pernah membuat pengadilan di kelurahan dan berkali-kali mempertemukanantar bank di ruangan saya, jadi ini berat sekali, makanya tolong dimanfaatkandengan baik,” imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Wali Kota Risma juga sempat memberikanmotivasi kepada anak-anak di kawasan itu. Ia menjelaskan bahwa tidak ada yangtidak mungkin selama mau berusaha dan bekerja keras. Makanya, dia memintaanak-anak itu untuk terus belajar supaya sukses di kemudian hari. “Kalian jugaberhak untuk berhasil dan kalian berhak untuk sukses,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PU Bina Marga dan Pematusan ErnaPurnawati mengatakan box culvert di kawasan ini merupakan bagian dari salurandiversi Gunungsari yang menjadi bagian penting dalam system drainase KotaSurabaya karena dulunya saluran irigasi. Daerah tangkapan air (catchment area)mencapai kurang lebih 4.162 hektar dengan panjang saluran kurang lebih 18,04kilometer.

“Nah, saluran ini selain untuk mengatasi genangan, salurandiversi Gunungsari ini juga sebagai jalan arteri primer yang bertujuanmengatasi permasalahan lalu lintas, yaitu kemacetan yang ada pada koridor baratKota Surabaya,” ujarnya.

Saluran ini dibangun secara bertahap mulai tahun 2009. Padatahun 2009-2015, lokasi pembangunan di Girilaya sampai dengan Kali Balongdengan panjang kurang lebih 6.510 meter. Kemudian pada tahun 2016, lokasipembangunan di Babat Jerawat dengan panjang kurang lebih 600 meter. Lalu, padatahun 2017-2018, lokasi pembangunan di Kandangan sampai dengan Babat Jerawatkurang lebih 2.400 meter.

“Selanjutnya, pada tahun 2019-2020, lokasi pembangunan diManukan sampai dengan Sememi dengan panjang kurang lebih 2.960 meter yang saatini baru diresmikan. Dan pada tahun 2020, lokasi pembangunan juga dilakukan diBanjar Sugihan sampai dengan Kandangan dengan panjang kurang lebih 980 meter.Jadi, panjang saluran yang terbangun hingga saat ini 13.450 meter,” pungkasnya.(is)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.