
JAKARTA (Lenteratoday) - Hari ini mahasiswa dan buruh melakukan aksi demonstrasi di depan Gedung DPR RI dan Patung Kuda Monas, Aksi kali ini diikuti oleh Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) , dimana Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) tergabung didalamnya, bersama Gerakan Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK).
"Pada tanggal 18 April telah digelar Kongres Rakyat, berbagai macam delegasi hadir dalam acara Kongres Rakyat tersebut yang terdiri dari berbagai elemen dari elemen buruh, pelajar, perempuan dan mahasiswa," kata Ketua Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (KASBI), Nining Elitos, Kamis (21/4/2022).
"Salah satu hasil keputusan hasil Kongres Rakyat adalah akan menggelar aksi tanggal 21 April di DPR RI dan Patung Kuda Monas dengan tuntutan yang berkaitan dengan ketimpangan ekonomi dan kebijakan aturan hukum yang merugikan rakyat," ujar Nining.
Ia mengatakan, aksi demo dimulai pada pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB, dengan isu rezim Jokowi-Ma'ruf gagal mensejahterakan rakyat.
Berikut tuntutan yang akan dibahas oleh AMI dan Gebrak:
- Hentikan pembahasan UU cipta kerja yang sudah divonis Inskontitusional. dan menghentikan upaya revisi UU pembentuksn peraturan perundang-undangan (P3).
- Hentikan kriminalisasi terhadap gerakan rakyat dan tuntaskan kasus pelanggaran HAM.
- Turunkan Harga Minyak BBM, Minyak Goreng, PDAM, Listrik, Pupuk, Pajak. Dan Jalan Tol.
- Tangkap, Adili, dimiskinkan dan penjarakan pelaku korupsi.
- Restribusi jaminan sosial atas pendidikan, kesehatan, rumah, fasilitas publik, dan makan gratis untuk masyarakat.
- Sahkan UU Perlindungan pekerja rumah tangga (PRT) dan memberikan perlindungan bagi Buruh migran.
- Tolak penundaan pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan Presiden 3 periode.
- Tolak revisi UU nomer 21 Tahun 2000 tentang serikat pekerja.
- Wujudkan reforma agraria dan hentikan perampasan sumber-sumber agraria.
Reporter : Ashar | Editor : Endang Pergiwati